Kamis, 30 Agustus 2018

Karena Sesungguhnya Hidup adalah untuk Mempersiapkan Kematian

 
Kita hidup di dunia ini ada ujungnya. Entah lama ataupun sebentar usia kita, tentu ada yang namanya akhir. Dan akhir dari kehidupan itu adalah awal dari kehidupan yang abadi. Tapi sayangnya, di kehidupan abadi itu, kita tidak bisa bebas melakukan apa yang kita suka. Semuanya sudah menjadi kehendak penuh مالك يوم الدين. Dialah Allah subhanahu wa taala.

Maka, kita di dunia pastilah mempersiapkan untuk hari-hari itu. Tentu, kita haruslah menghindari dosa, memperbanyak amal, menjadi solusi bukan polusi, merawat dunia ini karena itu adalah amanah dari-Nya, tidak bermewah-mewahan dan hidup sederhana saja.

Kita hidup di dunia ini tentunya jangan egois. Kita perlu menyadarkan orang-orang akan kehidupan abadi yang akan kita jalani setelah kematian. Kita semua harus bersama-sama menjalani dunia ini dan memanfaatkannya sebaik-baiknya untuk kehidupan akhirat.

1 komentar:

  1. Assalamualaikum
    sy mau buat video ttg kelebihan aplikasi kaligrafi yg dibuat mas zen, untuk di upload di you tube d channel sy mau izin, judul nya : keren cukup 10 menit dgn aplikasi ini kamu bisa buat kaligrafi namamu sendiri

    BalasHapus